Kerajaan Inggris atau United Kingdom dikatakan bakal menghadapi tantangan besar untuk mempertahankan kesatuan. Benarkah kerajaan terbesar dunia ini akan pecah?
Mensesneg Inggris Gus O’Donnell yang akan turun dari kabatannya sebagai kepala layanan sipil Inggris pada 1 Januari 2012 mendatang, menyampaikan kemungkinan ini.
“Beberapa tahun mendatang akan ada tantangan besar. Salah satunya, upaya untuk tetap mempersatukan kerajaan kita,” ujarnya, dilansir Straits Times.
Tekanan untuk Inggris datang dari Skotlandia yang juga bagian dari kerajaan dan tengah menuntut kemerdekaannya sendiri.
Kerajaan Inggris terbentuk setelah ratifikasi perjanjian Treaty of Union pada 1707 untuk menggabungkan kerajaan, termasuk Wales, dengan Kerajaan Skotlandia menjadi satu negara yang dikenal sebagai United Kingdom.
0 komentar:
Posting Komentar