Senin, 26 Maret 2012

Rihanna Diam-diam Terpikat Ashton Kutcher

Rihanna (Armani via Daily Mail)

Kabar mengejutkan datang dari penyanyi Rihanna. Ia dikabarkan pernah berkencan dengan mantan suami Demi Moore, Ashton Kutcher. Mereka telah berkencan selama delapan minggu terakhir setelah bertemu di sebuah pesta pada bulan Desember tahun lalu.
"Mereka sering berkirim pesan SMS dan mengatur pertemuan".
Seperti dikutip laman Female First, kabar kedekatan Rihanna dengan Kutcher mencuat setelah penyanyi 'You Da One' terlihat meninggalkan bintang film 'Two and a Half Men' pada Rabu dini hari, 21 Maret 2012 lalu. 

Rihanna pun dikabarkan dekat dengan Kutcher karena tertarik untuk bergabung dalam kelompok aliran kepercayaan Kabbalah yang dianut oleh Kutcher dan Moore.

Seorang sumber mengatakan pada surat kabarThe Sun, "Rihanna dan Kutcher tertarik untuk saling menggoda setelah bertemu dan bertukar nomor telepon. Mereka sering berkirim pesan SMS dan mengatur pertemuan. Mereka juga pernah menyelinap ke sebuah Hotel Santa Monica beberapa minggu yang lalu. Mereka adalah dua orang lajang , memiliki hubungan asmara, jadi mereka pikir ide bagus untuk bertemu secara rahasia," ujar sumber.

Rihanna pun telah memberitahu sejumlah temannya bahwa ia tertarik pada Kutcher. Rihanna menilai, Kutcher adalah pria yang lucu dan imut. Namun sayang keduanya sulit untuk sering-sering bertemu. Mereka pun berpikir terlalu sibuk untuk mengarahkan hubungan pada sesuatu yang serius. Namun, Rihanna mulai sering bertanya soal aliran kepercayaan Kaballah yang dianut Kutcher. 

"Dia ingin tahu tentang Kabbalah sehingga sering bertanya. Dia terbuka untuk hal-hal baru dan bisa menjadi gadis yang sangat rohani. Jika dia dan Ashton benar-benar semakin dekat, ia ingin bisa memahami aliran itu".

Sementara Kutcher, sangat ingin merahasiakan hubungan cintanya dengan wanita lain. Dia merasa tak ingin mengecewakan Demi Moore yang baru saja keluar dari panti rehabilitasi. 

Seorang sumber pun mengatakan, "Ashton tidak ingin memulai hubungan baru di depan mantan istrinya. Moore masih sangat rentan". (eh)

Minggu, 25 Maret 2012

10 Mie Instan Terlezat di Dunia, Indomie Peringkat Pertama


Indomie goreng yang diproduksi oleh PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, menjadi mie instan dengan cita rasa terbaik di dunia.Peringkat mie terlezat di jagad raya ini, berdasarkan penelitian para pakar mie, The ramen rater, selama lebih dari 30 tahun. 

Indomie terpilih setelah mengalahkan sekitar 670 jenis mie instan dari seluruh negara yang dijadikan sample penelitian. Dari 10 yang terbaik, tiga mie instan asal Indonesia masuk dalam peringkat 5 besar. Berikut peringkat mie terlezat berdasarkan hasil riset, seperti yang dilansir situs kuliner serious eat.com.

10. Singapura: Koka Instant Non-Fried Noodles, Spicy Black Pepper Flavor.

Mie instan yang rendah lemak ini memiliki cita rasa yang kuat. Resep utamanya berbahan sayuran dan memiliki rasa pedas manis.

9. HOngkong: Doll Instant Noodle, Artificial Chicken Flavor.

Dilihat sekilas memang biasa. Namun mie instan dengan rasa kaldu ayam ini memiliki cita rasa kaldu ayam yang sempurna.

8. Japan: Sapporo Ichiban Shio Ramen Noodles

Meski termasuk pendatang baru dalam daftar The Ramen Raterm namun mie instan ini spesial. Campuran daun bawang dan telur rebus ditambah dengan sedikit wijen, dijamin membuat ketagihan.

7. Korea: Nong Shim Shin Ramyun Black Premium Noodle Soup

Mie dengan porsi jumbo ini sangat lezat disantap dengan sedikit sayuran, irisan daging sapi dan bumbu pedas.

6. Japan: Myojo Hyoubanya no Chukasoba Noodles, Oriental Flavor

Merupakan mie instan tradisional khas Jepang. Mie yang sangat kenyal dan memiliki cita rasa makanan laut (seafood).

5. Indonesia: Mie Sedaap Instant Kari Spesial Bumbu Kari Kental

Mie Sedap milik PT Sayap Mas Utama yang merupakan grup dari kelompok Wings, memiliki cita rasa pedas yang lezat. Mie instan produk terbesar kedunia di Indonesia ini memiliki rasa dan aroma yang mantap.

4. Japan: Sapporo Ichiban Japanese Style Noodles Chow Mein

Mie instan ini memiliki rasa manis dan asin ditambah dengan cita rasa khas rumput laut.

3. Japan: Nissin Yakisoba with Mayonnaise / Mustard Packet

Yakisoba merupakan hidangan yang umum disajikan di Jepang. Dimasak dengan cara direbus kemudian ditiriskan. Kemudian dicampur dengan bumbu guna menambah kelezatanya.

2. Indonesia: Indomie Mi Goreng Rasa Ayam Panggang, BBQ Chicken Flavor

Mie dengan paket jumbo, dengan lima cita rasa yang berasal dari kecap manis, saus sambel pedas.

1. Indonesia: Indomie Special Fried Curly Noodles

Indomie goreng keriting ini merupakan jenis mie instan terbaik yang pernah dicoba oleh para pakar mie ramen dari the Ramen Rater. Mie ini dinilai sangat lezat karena memiliki bumbu komplit yang pas dan mantap


Mad Warrior, Game Petualangan Bernuansa Indonesia untuk Perangkat iOS


Nightspade, pengembang game dari Indonesia ternyata masih banyak memiliki inovasi-inovasi game baru yang bertemakan Indonesia. Salah satunya adalah game yang berjudul Mad Warrior. Game ini terinspirasi dari dari pahlawan lokal Indonesia seperti Wiro Sableng, sekaligus mempromosikan seni budaya Indonesia dengan backsoundgame yang menggunakan suara gamelan.
Mad warrior dibuat untuk platform iOS dan memiliki versi tersendiri untukiPhone, iPod Touch dan iPad. Permainan ini bukanlah permainan yang rumit dan sangat sederhana untuk menghabiskan waktu luang Anda. Berbeda dengan Stack the Stuff yang akan naik level setiap misi terselesaikan. Anda hanya harus bertahan hidup dalam game Mad Warrior ini karena tidak akan ada akhir dalam permainan ini. Berperan sebagai pahlawan, Anda dapat menebas lawan sebanyak–banyaknya, serta menghindari rintangan yang ada dan berharaplah jaryang Anda peroleh memberikan efek yang baik. Satu–satunya hal yang dapat mengakhiri permainan adalah pahlawan Anda mati karena kehabisan energi.
Ada tiga jenis mode yang tersedia di game petualangan Mad Warrior, yakni Endless Master, Combo Master, dan Dodging Master. Pada mode Dodging Master Anda harus fokus untuk menghindari rintangan yang ada di jalur Anda. Setiap terkena batang kayu, pohon, atau batu, energi yang Anda miliki akan berkurang. Mode Combo Master menantang Anda untuk melakukan serangan beruntun ke pihak lawan sebanyak-banyaknya. Sementara itu pada mode Endless Master merupakan gabungan dari kedua mode tersebut. Nilai yang Anda peroleh dari game ini juga dapat Anda bagikan ke berbagai jejaring sosial.
Nightspade memberikan pendekatan yang berbeda untuk permainan Mad Warrior ini dengan penggunaan tilt atau menggoyangkan perangkat ke kanan dan kiri untuk menggerakkan tokoh. Fungsi sentuhan di dalam game ini hanya digunakan untuk penggunaan kekuatan “berserk” setelah beberapa combo untuk menghabisi lawan dengan cepat. Game Mad Warrior ini diluncurkan bersamaan dengan Stack The Stuff untuk Android. Pada tahun 2011 lalu, Mad Warrior mendapatkan penghargaan sebagai game terbaik di ajang Sparx Up Award 2011.

Walau Raja Korupsi Indonesia Tetap Menakutkan

Selama ini Australia selalu menyebutkan bahwa ancaman terbesar bagi mereka adalah musuh dari utara yang merujuk pada Cina. Tetapi di balik itu, ternyata yang dimaksud dengan “musuh dari utara” termasuk juga Indonesia, seperti yang dituturkan pengamat pertahanan Muradi.

“Kalkulasi intelijen Australia terkadang berlebihan. Badan intelijen Australia, ASIS terkadang melakukan analisis intelijen tentang Indonesia secara berlebihan, sehingga menganggap Indonesia sebagai ancaman. Tetapi tentang adanya ancaman, Australia selalu mengakuinya, yaitu ancaman dari utara. Hanya saja ancaman dari utara itu bukan cuma Cina, tetapi juga Indonesia, “ jelas dosen yang mengajar di Fisip Unpad ketika dihubungi itoday, Jum’at (16/3).

Masih menurut Muradi, logika sederhananya, musuh yang paling dekat adalah Indonesia, dan itu diakui secara tidak langsung oleh Australia. “Yang agak berlebihan dalam konteks analisa ancaman. Mereka (Australia) secara terbuka menganggap Indonesia adalah kawan, tetapi secara intelijen dan pertahanan hal itu tidak mungkin dilakukan, “ sambungnya.

Berdasarkan analisisnya, Muradi melihat ancaman yang paling dekat di utara yakni Cina, sudah dilindungi oleh Jepang dengan adanya pangkalan AS di Okinawa. Kemudian untuk ASEAN, pasca pangkalan di Filipina dibubarkan, AS ingin membuat pangkalan militer lain, pilihannya adalah Singapura atau di Darwin, tetapi jika di Singapura, Indonesia akan proses keras.

Tetapi pengamat pertahanan ini mengaku tidak tahu untuk apa pangkalan militer AS di darwin, apakah untuk distribusi pasukan di Asia Pasifik, atau ada agenda tersembunyi lainnya. Namun pengamat pertahanan ini menduga ada agenda tersembunyi.

Wajar jika Muradi melihat adanya agenda tersembunyi di balik rencana dibuatnya pangkalan militer AS di Darwin. Sebab sepuluh tahun terakhir ancaman yang ada di wilayah ASEAN adalah terorisme dan human traficking. dua itu yang menjadi ancaman bagi Australia.

“Walau demikian, menjadikan dua ancaman tersebut sebagai alasan adanya pangkalan Darwin, dan ada isu untuk mendorong kemerdekaan Papua, tetap isu tersebut tetap tidak masuk akal. Pangkalan itu tetap berlebihan, dan pemerintah harus memprotesnya,” tegasnya.

Rencana AS mendirikan pangkalan militer di Darwin dengan dalih untuk mempermudah pengiriman pasukan, untuk bala bantuan ketika ada bencana menarik banyak perhatian berbagai kalangan.

Letak yang strategis, adanya pergerakan massif Cina di kawasan Laut Cina Selatan dan ASEAN, serta Rusia yang mulai menancapkan pengaruhnya di kawasan Asia, semakin memperkuat dugaan bahwa ada agenda tersembunyi AS menempatkan pasukannya di teluk Darwin.

Tomar, Wanita Penembak Jitu Tertua di Dunia

Salah satu putrinya mengikuti jejak nenek yang memiliki 15 cucu ini.

Jika wanita berusia lanjut lain menikmati hari tuanya dengan bersantai dan berkumpul dengan anak cucu, tidak demikian dengan Chandro Tomar. Wanita berusia 78 tahun ini tetap aktif dan memiliki hobi yang unik. Di usianya yang sudah lanjut, Tomar justru masih bersemangat menggeluti latihan menembak.

"Saya ingin melakukan sesuatu yang berguna bagi orang lain dalam kehidupan saya. Dan saya ingin memperlihatkan kemampuan saya kepada orang lain," kata Tomar seperti dilansir dari Daily Mail, Minggu, 25 Maret 2012.

Menurut Tomar, saat pertama kali memegang pistol dia merasa begitu nyaman dan sama sekali tidak merasa takut. Bahkan, dia langsung jatuh cinta dengan senjata mematikan itu.

"Begitu saya memegang pistol untuk pertama kalinya, saya langsung terpikat," ucapnya. 

Tomar berkisah, 10 tahun lalu ketika menemani salah satu cucunya ke sebuah klub menembak untuk latihan, dia mulai tertarik untuk ikut berlatih. Tomar pun diterima dengan tangan terbuka untuk berlatih di klub itu. Dan dia membuat pelatih di klub itu terkejut akan kemampuannya.

"Awalnya saya hanya mendukung cucu, tapi saya justru sangat menikmatinya dan bergairah. Pelatih sangat takjub dengan kemampuan saya. Dan saya pun rutin pergi ke klub setiap pekan," ujarnya penuh semangat.

Namun, tak semua orang langsung yakin dengan kemampuannya menembak. Usianya yang sudah tidak muda lagi, membuat orang-orang di sekitarnya memandang sebelah mata akan kemahirannya menembak. Toh, Tomar tak ambil pusing. 

"Sekarang saya bisa menunjukkan kepada semua orang, walau sudah tua, saya bisa. Jika fokus, kamu bisa melakukan apapun," ujarnya penuh keyakinan.

Sang pelatih, Farooq Pathan, juga memuji kemampuan Tomar yang dianggapnya luar biasa. Menurut Pathan, dia terkejut karena ada nenek yang begitu hebat menembak.

"Dia membuat pria tak percaya diri dan berusaha menghindarinya karena takut dipermalukan. Dia memiliki kemampuan luar biasa, tangannya stabil dan matanya tajam," ujarnya.

Tomar pun menjadi kebanggaan India. Dia kini menjadi aset tak ternilai bagi negara tersebut. Tomar sudah memenangkan 25 gelar nasional menembak. Bahkan, kata Tomar dengan bangga, dia pernah mengalahkan seorang perwira polisi India.

Saat ini, Tomar diyakini merupakan seorang penembak jitu tertua di dunia. Sehari-hari, dia tak pernah ketinggalan membawa pistol seharga £1.200 atau sekitar Rp17,4 juta. 

Tomar memang perkasa saat mengokang senapan. Toh demikian, dia tidak melupakan tugasnya sebagai seorang wanita dan ibu. Dia tetap memasak, membersihkan rumah, dan merawat anak-anak dan cucunya. Dia juga tak pernah lupa membuatkan makan malam untuk seluruh keluarganya.

Jejak Tomar diikuti salah satu putrinya, Seema, yang juga menjadi seorang penembak jitu. Dia tercatat memenangkan medali di kejuaraan menembak dunia. (kd)

Tips Mengatasi Laptop Cepat Panas terbaru

Penyebab utama meningkatnya panas laptop adalah kotoran dan debu yang menumpuk pada sistem pendingin. Biasanya kotoran ini menyumbat kisi radiator,sehingga aliran udara panas tidak bisa dibuang dengan lancar. Hasilnya,panas akan menumpuk dalam casing dan suhu prosesor meningkat drastis.

Oke,saya akan tunjukkan cara mengatasi laptop yang panas ini. Bukalah tutup casing bawah laptop. Untuk bagian pendingin biasanya tutupnya yang berukuran paling besar. Setelah terbuka Anda bisa lihat bentuk heatsink-nya seperti gambar di bawah ini. Bentuk heatsink setiap merk laptop bisa saja berbeda,tetapi prinsipnya semua mirip seperti itu.

Setelah itu lepaskan kipasnya dengan membuka baut dan mencabut kabel power kipas. Biasanya konstruksi kipas dan heatsink terpisah. Artinya kipas bisa dilepas langsung dari heatsink. Jangan melepaskan heatsink yang melekat pada prosesor, karena antara prosesor dan heatsink diberi thermal paste agar panas prosesor tersalur dengan baik ke heatsink. Jika Anda tidak punya thermal paste pengganti,itu akan jadi masalah.


Sekarang lihat kisi pembuangan udara di tepi casing. Biasanya kotoran dan debu menumpuk di sana sehingga menyumbat kisi radiator. Bersihkan bagian tersebut dengan hati-hati. Gunakan sikat gigi bekas yang lembut. Saat membersihkan lebih baik dihadapkan sedemikian rupa pada sebuah kipas angin agar debu dan kotoran langsung tertiup dan tidak akan masuk ke bagian lain dari casing. Jangan lupa bersihkan juga kipasnya.


Setelah semua bersih,pasang kembali semua dengan baik,lalu cobalah nyalakan laptop Anda. Dijamin laptop Anda lebih dingin saat digunakan,dan baterai menjadi lebih awet. 


Sumber: KASKUS

Trik Cara Menghemat Konsumsi Bahan Bakar Motor

Kenaikan harga BBM tentunya tidak bisa kita hindari, tetapi tentu ada kiat-kita tersendiri bagi kita agar bisa menghemat pemakain BBM. Seetelah sebelumnya saya memberitahukan tentang Penyebab Kendaraan Bermotor Jadi Boros BBM, berikut beberapa tips dalam kiat-kiatmenghemat konsumsi BBM seperti di lansir dari kcdj.org.


1. BUKA-TUTUP GAS SEIRAMA 
Jangan bergaya stop and go. Tutup dan buka gas full. Tapi, mainkan irama sesuai putaran mesin. Secara teknis antara rpm dan torsi senada. Di sini dibutuhkan feeling kuat. Apalagi pas pindah gigi, jangan sampai telat. Rpm jangan dibiarkan tinggi baru pindah gas. “Buka gasnya pun mesti sesuai putaran mesin. Jangan buka gas, tapi tenaga motor masih rendah,” jelas Freddy.
"Paling gampang dicoba pas turunan dan tanjakan. Di turunan nggak usah open throttle. Cara seperti itu ngasih beban berlebihan. Bahan bakar deras, tapi tidak sesuai kebutuhan ruang bakar" 

2. KURANGI PENGGUNAAN ENGINE BRAKE (BUKAN GAK PAKE, TAPI KURANGI) 
Pemakaian harian jangan disamakan dengan pembalap. Hapus teknik engine brake. Teknik seperti memaksa mesin berputar, tapi tidak sesuai dengan daya yang dihasilkan. Berarti bahan bakar ngocor, sementara tidak terbakar sempurna. Paling bagus pakai rem, mesin tidak dipaksa berputar. 

3. HINDARI NGEREM SAMBIL NGEGAS 
Tidak sadar rem diinjak, tapi gas tetap di buka. Sekali lagi, rpm dan torsi tidak keluar maksimal. Mirip sama orang mau buang air besar, tapi ditahan. Proses pembakaran yang semestinya menghasilkan daya, tapi tertahan. Pembakaran pun jadi sia-sia. 

4. HARAM GEBER DI LAMPU MERAH 
Kebiasan bergaya. Kondisi mesin idle atau posisi gigi lagi netral, tapi gas digeber-geber. Campuran bahan bakar dan udara dari karburator masuk ke ruang bakar. Wah, di sini nih bensin akan ngocor deras, tapi terbuang percuma. Mubazir, kan. “Posisi mesin langsam bisa dianggap saat bahan bakar banyak terbakar. Ditambah lagi main geber. Pasti jadi makin boros,” 

5. JANGAN TERLALU LAMA MEMANASKAN MESIN 
Sebelum berangkat ke kantor, sekolah, atau kuliah motor dinyalakan. Dibiarkan berlama-lama. Katanya sih supaya oli naik dan membasahi semua komponen mesin sebelum motor dijalankan. Padahal posisi mesin langsam bikin bahan bakar terbuang percuma. Lama waktu buat memanaskan mesin paling pas 1 sampai 2 menit saja .

6. UNTUK MATIC GAS SANTAI SAJA
Motor matic memang terkenal boros, nah kalau mau hemat ya kita harus sabar dalam memainkan gas motor matic itu biasanya kalau di gas pasti kita langsung naik kecepatannya, supaya tidak boros membuka gasnya pelan-pelan saja, santai jangan langsung buka full. 

Semoga trik-trik di atas berguna dalam menghemat konsumsi bahan bakar motor anda.

Trik Merebut Bola di PS 2012

Frustasi dengan pemain lawan yang pandai menggocek bola dan melewat pemain belakang kita?
Kalau sejak dari Winning Eleven di Playstation satu sampai dengan Pes 2011 anda terbiasa merebut bola dengan trik R1 + X, maka ada trik baru di PES 2012 yang harus anda coba.

Berikut trik merebut bola dari pemain lawan di Pes 2012

Tekan Tombol R2 + X

Pemain belakang anda akan memposisikan dirinya untung membayangi/ menghalangi pergerakan pemain lawan.

Selanjutnya tunggu timing yang tepat dan lepaskan tombol R2

Maka pemain anda akan menjegal lawan dan berhasil merebut bola.

Tapi, trik ini bisa gagal apa bila anda terburu-buru melepas tombol R2, pemain anda akan gagal menjegal pemain lawan.

 

Trik ini bisa anda kreasikan dengan menekan tombol R2+X+ , dimana trik merebut bola dengan cara ini akan membuat salah satu pemain anda yang lain akan datang membantu merebut bola

Kisah: Ibuku adalah Baby Sitter

 

Seiring bergulirnya waktu dan jaman, kita tak menyadari ada kebiasaan orang tua dulu yang pernah kita rasakan sewaktu kita kecil telah hilang, ya…. Sebuah kedekatan orang tua terhadap anaknya kini tak lagi dirasakan oleh anak-anak seperti kita dijaman dulu kita, sebuah kedekatan dan ke intiman antara anak dan orang tua.
Fenomena ini muncul pada orang tua yang sibuk meniti karir nya masing-masing, sehingga peran mereka perlahan namun pasti tergantikan oleh yang namanya baby sitter.
Mereka beranggapan bahwa apa yang mereka lakukan adalah untuk kebahagiaan dan masa depan anak-anaknya kelak setelah dewasa. Dengan semakin tingginya biaya pendidikan dan kebutuhan lainya mereka rela untuk memilih pekerjaan daripada anaknya dengan dalih untuk masa depan anak.
Tanpa mereka sadari sikap orang tua seperti ini telah merenggut dan menyia-nyiakan masa-masa yang tidak akan pernah tergantikan dan akan menjadikan penyesalan para orang tua dimasa yang akan datang.
Masa balita terutama umur0-2 tahun adalah masa-masa ke emasan seorang anak, dimana pondasi-pondasi hidup tertanam dengan kuat yang akan menentukan masa depan mereka kelak dewasa.
Tapi kebanyaka para orang tua menyia-nyiakan kesempatan yang hanya sekali ini. Mereka lebih mempercayakan penanaman pondasi masa depan anak ini kepada para baby sitter atau bahakan kepada saudara, nenek.
Ikatan yang kuat antara orang tua dan anak sangat menetukan masa depan anaknya kelak. Anak mulai belajar bersosial, bernegosiasi, mempercayai orang lain dan beriteraksi dengan lingkungan sejak 24 bulan pertama, anda bisa bayangkan jika hal ini anda percayakan pada baby sitter yang jelas-jelas bukan ibu kandungnya dan pastinya kasih sayangnya pun tak akan setulus ibunya, maaf disini saya buka ingin melecehkan profesi seorang baby sitter tapi lebih kepada peran orang tua yang sebenarnya tak bisa tergantikan oleh seorang baby sitter.
Semua kembali kepada tujuan dan niat tulus orang tua dalam mencetak anak-anaknya kelak, tak ada yang bisa memaksakan hal ini.

Penyebab Kendaraan Anda Jadi Boros BBM

Kenaikan harga BBM tentunya tidak bisa kita hindari, tetapi tentu ada kiat-kita tersendiri bagi kita agar bisa menghemat pemakain BBM. Salah satunya mengetahui penyebab kenapa kendaraan baik sepeda motor maupun mobil menjadi boros dalam konsumsi BBM.


Berikut saya berikan beberapa contoh penyebab kendaraan menjadi boros bahan bakar

1. Medan Perjalanan
Kondisi jalanan yang dilalui menanjak, di mana pada kondisi jalan tersebut kita harus membuka gas lebih banyak ketimbang kondisi jalan landai atau datar, sehingga mengakibatkan putaran mesin lebih tinggi dan konsumsi BBM menjadi lebih banyak

2. Jalan Rusak
Jalan rusak, berlubang, bergelombang, juga menjadi salah satu penyebabnya karena kita harus memainkan gas lebih sering. Ketika mendekati lubang mengurangi gas dan ketika melewati lubang kembali membuka gas lebih banyak berulang-ulang.

3. Macet
Terjebak kemacetan, hindari jauh-jauh yang namanya macet sebisa mungkin karena walaupun posisi sepeda motor kita tidak bergerak tetapi putaran mesin tetap jalan.

4. Cuaca
Walaupun cuaca yang mengatur bukan kita tetapi Tuhan ada baiknya setidaknya kita menyadari ketika cuaca panas/ suhu tinggi maka bahan bakar agan lebih cepat menguap. Jangan parkir kendaraan anda di tengah tanah lapang, cari tempat yang teduh.

5. Kondisi Kendaraan 
Perhatingan kendaraan anda sendiri, seperti penggunaan aksesory berlebihan yang berat atau juga tekanan ban. Saya merasakan sendiri ketikan ban saya tidak dalam keadaan kencang maka konsumsi bahan bakar menjadi lebih boros.

6. Kelebihan Muatan
Beban angkut yang berlebihan sudah sewajarnya akan meningkatnkan konsumsi BBM, karenanya perhatikan baik-baik.

7. Iseng Memainkan Gas
Memainkan gas ketika berada di lampu merah atau sering ngebut lalu mengerem mendadak kemudian menaikkan gas lagi juga akan mengkonsumsi bahan bakar lebih boros.

Itulah tadi beberapa penyebab kendaraan bermotor menjadi boros, semoga bisa bermanfaat.

Asal Usul Nama Pulau-Pulau Besar di Indonesia

Sumatera:


Nama asli Sumatera, sebagaimana tercatat dalam sumber-sumber sejarah dan cerita-cerita rakyat, adalah “Pulau Emas”. Istilah pulau ameh (bahasa Minangkabau, berarti pulau emas) kita jumpai dalam cerita Cindur Mata dari Minangkabau. Dalam cerita rakyat Lampung tercantum nama tanoh mas untuk menyebut pulau Sumatera. Seorang musafir dari Cina yang bernama I-tsing (634-713), yang bertahun-tahun menetap di Sriwijaya (Palembang sekarang) pada abad ke-7, menyebut Sumatera dengan nama chin-chou yang berarti “negeri emas”.

Dalam berbagai prasasti, Sumatera disebut dengan nama Sansekerta: Suwarnadwipa (“pulau emas”) atau Suwarnabhumi (“tanah emas”). Nama-nama ini sudah dipakai dalam naskah-naskah India sebelum Masehi. Naskah Buddha yang termasuk paling tua, Kitab Jataka, menceritakan pelaut-pelaut India menyeberangi Teluk Benggala ke Suwarnabhumi. Dalam cerita Ramayana dikisahkan pencarian Dewi Sinta, istri Rama yang diculik Ravana, sampai ke Suwarnadwipa.

Para musafir Arab menyebut Sumatera dengan nama Serendib (tepatnya: Suwarandib), transliterasi dari nama Suwarnadwipa. Abu Raihan Al-Biruni, ahli geografi Persia yang mengunjungi Sriwijaya tahun 1030, mengatakan bahwa negeri Sriwijaya terletak di pulau Suwarandib. Namun ada juga orang yang mengidentifikasi Serendib dengan Srilangka, yang tidak pernah disebut Suwarnadwipa.

Lalu dari manakah gerangan nama “Sumatera” yang kini umum digunakan baik secara nasional maupun oleh dunia internasional? Ternyata nama Sumatera berasal dari nama Samudera, kerajaan di Aceh pada abad ke-13 dan ke-14. Para musafir Eropa sejak abad ke-15 menggunakan nama kerajaan itu untuk menyebut seluruh pulau. 

Peralihan Samudera (nama kerajaan) menjadi Sumatera (nama pulau) menarik untuk ditelusuri. Odorico da Pardenone dalam kisah pelayarannya tahun 1318 menyebutkan bahwa dia berlayar ke timur dari Koromandel, India, selama 20 hari, lalu sampai di kerajaan Sumoltra. Ibnu Bathutah bercerita dalam kitab Rihlah ila l-Masyriq (Pengembaraan ke Timur) bahwa pada tahun 1345 dia singgah di kerajaan Samatrah. Pada abad berikutnya, nama negeri atau kerajaan di Aceh itu diambil alih oleh musafir-musafir lain untuk menyebutkan seluruh pulau.

Pada tahun 1490 Ibnu Majid membuat peta daerah sekitar Samudera Hindia dan di sana tertulis pulau Samatrah. Peta Ibnu Majid ini disalin oleh Roteiro tahun 1498 dan muncullah nama Camatarra. Peta buatan Amerigo Vespucci tahun 1501 mencantumkan nama Samatara, sedangkan peta Masser tahun 1506 memunculkan nama Samatra. Ruy d’Araujo tahun 1510 menyebut pulau itu Camatra, dan Alfonso Albuquerque tahun 1512 menuliskannya Camatora. Antonio Pigafetta tahun 1521 memakai nama yang agak ‘benar’: Somatra. Tetapi sangat banyak catatan musafir lain yang lebih ‘kacau’ menuliskannya: Samoterra, Samotra, Sumotra, bahkan Zamatra dan Zamatora.

Catatan-catatan orang Belanda dan Inggris, sejak Jan Huygen van Linschoten dan Sir Francis Drake abad ke-16, selalu konsisten dalam penulisan Sumatra. Bentuk inilah yang menjadi baku, dan kemudian disesuaikan dengan lidah kita: Sumatera

Jawa:


Asal-usul nama 'Jawa' tidak jelas. Salah satu kemungkinan adalah bahwa para musafir dari India menamakan pulau ini berdasarkan tanaman jáwa-wut, yang sering dijumpai . Ada kemungkinan lain sumber: kata Jau dan variasinya berarti "di luar" atau "jauh". Dan, dalam bahasa Sansekerta yava berarti barley atau Jelai atau Jawawut, tanaman yang terkenal pulau itu. Sumber lain menyatakan bahwa kata "Jawa" berasal dari Proto-Austronesia yang berarti 'rumah'.

Kalimantan:


• Pertama.
Borneo dari kata Kesultanan Brunei Darussalam yang sebelumnya merupakan kerajaan besar dan luas (mencakup Serawak dan sebagian Sabah karena sebagian Sabah ini milik kesultanan Sulu-Mindanao. Para pedagang Portugis menyebutnya Borneo dan digunakan oleh orang-orang Eropa. Di dalam Kakimpoi Nagarakretagama yang ditulis tahun 1365 Kerajaan Brunei kuno disebut "Barune", sehingga ada pula yang menyebutnya "Waruna Pura". Namun penduduk asli menyebutnya sebagai pulo Klemantan.
• Kedua.
Menurut Crowfurd dalam Descriptive Dictionary of the Indian Island (1856), kata Kalimantan adalah nama sejenis mangga sehingga pulau Kalimantan adalah pulau mangga namun dia menambahkan bahwa kata itu berbau dongeng dan tidak populer.
• Ketiga.
Menurut Dr. B. Ch. Chhabra dalam jurnal M.B.R.A.S vol XV part 3 hlm 79 menyebutkan kebiasaan bangsa India kuno menyebutkan nama tempat sesuai hasil bumi seperti jewawut dalam bahasa sanksekerta yawa sehingga pulau itu disebut yawadwipa yang dikenal sebagai pulau Jawa sehingga berdasarkan analogi itu pulau itu yang dengan nama Sansekerta Amra-dwipa atau pulau mangga.
• Keempat.
Menurut dari C.Hose dan Mac Dougall menyebutkan bahwa kata Kalimantan berasal dari 6 golongan suku-suku setempat yakni Dayak Laut (Iban), Kayan, Kenya, Klemantan, Munut, dan Punan. Dalam karangannya, Natural Man, a Record from Borneo (1926), C Hose menjelaskan bahwa Klemantan adalah nama baru yang digunakan oleh bangsa Melayu.
• Kelima.
Menurut W.H Treacher dalam British Borneo dalam jurnal M.B.R.A.S (1889), mangga liar tidak dikenal di Kalimantan utara. Lagi pula Borneo tidak pernah dikenal sebagai pulau yang menghasilkan mangga malah mungkin sekali dari sebutan Sago Island (pulau Sagu) karena kata Lamantah adalah nama asli sagu mentah.
• Keenam.
Menurut Prof. Dr. Slamet Muljana dalam bukunya Sriwijaya (LKIS 2006), kata Kalimantan bukan kata melayu asli tapi kata pinjaman sebagai halnya kata malaya, melayu yang berasal dari India (malaya yang berarti gunung). Kalimantan atau Klemantan berasal dari Sanksekerta, Kalamanthana yaitu pulau yang udaranya sangat panas atau membakar (kal[a]: musim, waktu dan manthan[a]: membakar). Karena vokal a pada kala dan manthana menurut kebiasaan tidak diucapkan, maka Kalamanthana diucap Kalmantan yang kemudian disebut penduduk asli Klemantan atau Quallamontan yang akhirnya diturunkan menjadi Kalimantan.

Sulawesi:


Orang Portugis adalah yang pertama merujuk ke Sulawesi sebagai 'Celebes'. Arti nama ini tidak jelas. Satu teori mengklaim kalau itu berarti "sulit untuk dicapai" karena pulau tersebut dikelilingi arus laut dan air dan sungai yang deras. Nama modern 'Sulawesi' mungkin berasal dari kata-kata sula ( 'pulau') dan besi ( 'besi') dan dapat merujuk kepada sejarah ekspor besi dari Danau Matano yang kaya akan deposit bijih besi.

Irian Jaya atau Papua:


Pada masa pemerintahan kolonial Hindia-Belanda, wilayah ini dikenal sebagai Nugini Belanda (Nederlands Nieuw-Guinea atau Dutch New Guinea).

Setelah berada di bawah penguasaan Indonesia, wilayah ini dikenal sebagai Provinsi Irian Barat sejak tahun 1969 hingga 1973. Namanya kemudian diganti menjadi Irian Jaya oleh Soeharto pada saat meresmikan tambang tembaga dan emas Freeport, nama yang tetap digunakan secara resmi hingga tahun 2002. Irian sendiri merupakan kependekan dari Ikut Republik Indonesia, Anti Nederland (join/follow the Republic of Indonesia, rejecting the Netherlands)

Nama provinsi ini diganti menjadi Papua sesuai UU No. 21 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus Papua. Pada 2003, disertai oleh berbagai protes (penggabungan Papua Tengah dan Papua Timur), Papua dibagi menjadi dua provinsi oleh pemerintah Indonesia; bagian timur tetap memakai nama Papua sedangkan bagian baratnya menjadi Provinsi Irian Jaya Barat (setahun kemudian menjadi Papua Barat). Bagian timur inilah yang menjadi wilayah Provinsi Papua pada saat ini.

Kata Papua sendiri berasal dari bahasa melayu yang berarti rambut keriting, sebuah gambaran yang mengacu pada penampilan fisik suku-suku asli.


Bikini Buat Wanita Muslim

Selama ini mungkin sebagian wanita muslim yang menggunakan jilbab kesulitan apabila ingin berenang dikolam renang atau dilaut, soalnya pakaian renang atau bikini tidak menutup aurat.

Dengan model bikini atau pakaian renang model seperti tersebut dibawah, para wanita muslim yang ingin berenang, dapat menggunakan pakaian renang seperti ini dan tetap menutup auratnya&



Harga Asli Premium Sudah Lampaui Rp9.000

Pemerintah mensubsidi lebih dari Rp4.500 per liter, lebih besar dari harga saat ini.
Pemerintah mensubsidi lebih dari Rp4.500 per liter, lebih besar dari harga Premium dan Solar yang dipatok saat ini. 
Kementerian Keuangan menyatakan harga minyak dunia yang semakin meninggi mengakibatkan anggaran negara menjadi terbebani oleh subsidi bahan bakar. Selama ini bahan bakar minyak jenis Premium dan Solar masih dipatok Rp4.500 per liter.

Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan, pada Maret ini harga keekonomian solar sudah menembus Rp9.390 per liter dan Premium Rp9.018. "Subsidinya lebih besar dari harga jual," kata Menteri Keuangan Agus Martowardojo saat rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR di Gedung MPR/DPR, Jakarta, Sabtu 24 Maret 2012.

Mahalnya harga minyak dunia telah membengkakkan subsidi yang sangat besar. Saat itu, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2012 menggunakan asumsi harga minyak mentah Indonesia (ICP) USS$90 per barel. Sedangkan rata-rata pada Maret ini sudah mencapai US$119 per barel. "Ini sudah jauh meleset dari harga keekonomian bahan bakar," katanya.

Agus mengatakan, jika harga bahan bakar minyak tidak dinaikkan maka konsumsi akan membengkak menjadi 47,9 juta kilo liter dari kuota BBM yang dianggarkan pemerintah 40 juta kilo liter.

Kian tingginya selisih harga bensin bersubsidi dengan bensin tak bersubsidi, seperti Pertamax, membuat orang memilih BBM bersubsidi. "Kalau tidak hati-hati akan terjadi pengalihan dari Pertamax," kata Menteri Keuangan Agus Martowardojo dalam Rapat Kerja dengan Badan Anggaran DPR RI, di Gedung MPR/DPR, Jakarta, Sabtu 24 Maret 2012.

Sekadar informasi, harga Pertamax saat ini sudah melampaui Rp9.000 per liter. Harga ini sudah dua kali lipat lebih bila dibandingkan dengan Premium maupun Solar yang hanya Rp4.500 per liter. (eh)

Trik Internet Gratis XL Maret 2012

 
Jika Trik Internet Gratis XL sobat yang lama sudah mati, cobain deh trik internet gratis xl berikut ini. Tapi yang perlu di ingat, pastikan pulsa yang sobat miliki harus minim untuk mencoba Trik Internet Gratis XL Terbaru ini, untuk menghindari terpakainya pulsa sobat jika ada kesalahan dalam melakukan setting.

Trik Internet Gratis XL Periode:

Trik Internet Gratis XL 17 Maret 2012

SETTING HP

SETTING OPERA MINI HANDLER

Ingin Anak Pintar Bicara? Ajari 2 Bahasa Sejak Bayi

 
Bayi bisa diajari dua bahasa (bilingual) sejak mereka baru lahir. Penelitian terbaru pun membuktikan bayi bilingual memiliki kemampuan bicara yang lebih baik saat mereka memasuki usia balita.

Penelitian tersebut dipublikasikan dalam Journal of Phonetics. Penelitian dilakukan oleh para ilmuwan di University of Washington's Institute for Learning & Brain Sciences.

Dari penelitian itu terungkap, bayi yang dibesarkan dengan dua bahasa, otaknya di masa depan lebih fleksibel mempelajari bahasa lainnya. Kemampuan otak bayi tersebut akan semakin meningkat jika mereka mendengar banyak bahasa di rumah.

Dalam penelitian itu, peneliti membandingkan antara bayi yang hanya diajari satu bahasa atau monolingual (bahasa Inggris atau Spanyol) dan bayi bilingual (diajari bahasa Inggris dan Spanyol). Para bayi tersebut kemudian diukur aktivitas otaknya dengan alat electroencephalogram atau EEG. Alat tersebut merekam arus energi di otak.

Para bayi kemudian diperdengarkan suara yang bicara dengan satu bahasa. Lalu suara lain muncul dalam bahasa yang berbeda.

Saat otak bisa mendeteksi suara lain tersebut, akan muncul pola yang disebut respon 'mismatch'. Respon tersebut bisa terlihat dengan alat EEG.

Setelah diteliti, bayi monolingual berusia 6-9 bulan menunjukkan mereka bisa merespon saat mendengar bahasa Inggris dan Spanyol. Artinya para bayi tersebut menyadari adanya perubahan saat munculnya suara dengan bahasa lain.

Namun di usia 10-12 bulan, bayi monolingual hanya merespon pada suara berbahasa Inggris. Sementara bayi bilingual menunjukkan hal berbeda.

Pada usia 6-9 bulan, bayi bilingual tidak menunjukkan respon 'mismatch'. Namun di usia 10-12 bulan mereka menunjukkan respon pada suara dengan dua bahasa berbeda itu.

Pemimpin penelitian itu Adrian Garcia-Sierra menjelaskan bayi bilingual punya pola yang berbeda dalam mempelajari bahasa, dibandingkan bayi monolingual. "Saat otak diperkenalkan pada dua bahasa, ketimbang hanya satu, respon mereka bertahan lama ketimbang bayi yang hanya diajari satu bahasa," jelasnya.

Untuk melihat respon otak pada bayi berusia 10-12 bulan itu mempengaruhi kemampuan bicaranya atau tidak, para peneliti melanjutkan penelitian mereka sampai si bayi berusia 15 bulan. Peneliti ingin melihat berapa banyak kata bahasa Inggris dan Spanyol yang diketahui bayi-bayi tersebut.

Dari penelitian itu diketahui, bayi yang diperkenalkan pada berbagai bahasa sejak dini memiliki kemampuan bicara yang lebih baik. Bayi bilingual yang diperkenalkan bahasa Inggris oleh orangtua, saudara, dan orang dewasa lainnya juga bisa bicara banyak dalam bahasa Inggris.

"Otak bayi bilingual sangat luar biasa karena itu merefleksikan kemampuan manusia untuk berpikir fleksibel. Bayi bilingual belajar bahwa suatu obyek dan peristiwa punya dua bahasa. Fleksibilitas di antara kedua hal itu menjadi latihan yang baik untuk otak," ujar wakil pemimpin penelitian tersebut, Patricia Kuhl.

"Mempelajari bahasa kedua sama seperti olahraga. Semakin sering dilatih akan semakin ahli," tambahnya. 


Andy Lau Kalah Dari Aktor Indonesia Donny Damara Di Asian Film Awards 2012

Film-film Indonesia semakin hari semakin mampu membuktikan dengan ‘unjuk gigi’ di berbagai festival film Internasional.

Setelah The Raid yang sukses ditayangkan di berbagai Festival (Sundance, Toronto, sampai SXSW di Texas) dan memenangkan Penghargaan tertinggi di Toronto, kini kabar membanggakan hadir dari film Indonesia lainnya yang berjudul Lovely Man.

Lewat film Lovely Man ini, Aktor Donny Damara berhasil memenangkan penghargaa Aktor terbaik di Asian Film Awards yang baru saja digelar lusa kemarin (19/3).

Donny Damara sepertinya boleh berbangga hati, sebab kemenangannya ini sekaligus berhasil mengungguli Aktor besar Hongkong yang sudah sangat dikenal diseluruh dunia yaitu Andy Lau.

Andy Lau yang berakting bagus di film A Simple Life ternyata tidak mampu membuat Juri menyerahkan Piala Aktor terbaik kepadanya, dan lebih memilih menyerahkan Piala bergengsi tersebut karena terpukau dengan akting luar biasa dari Donny Damara yang berperan sebagai seorang Waria di film arahan Teddy Soeriaatmadja tersebut.


Film ini sebelumnya sudah pernah tayang di Indonesia melalui Festival film khusus Gay/lesbian/Transsexual yaitu Q! Film Festival tahun lalu dan mendapat sambutan yang sangat baik dari penonton.

Selamat untuk Donny Damara! Trailer Lovely Man bisa disaksikan berikut :

The Raid Sukses, Pencak Silat Jadi Sport Tourism Baru di Indonesia

The RaidFilm laga The Raid yang pada hari ini diputar serempak secara internasional, mengharumkan olahraga pencak silat di mata dunia. Hal ini menjadi potensi baru bagi sport tourism di Indonesia.

Sport Tourism atau wisata olahraga adalah salah satu prioritas Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Selama ini, sport tourism yang populer untuk menggaet wisatawan adalah selancar, golf, paralayang, arung jeram, serta beberapa olahraga lain yang dilakukan di alam Indonesia yang indah.

Nah, sekarang ada satu lagi cabang olahraga yang menjadi potensi besar sport tourism di Indonesia, yaitu pencak silat. Olahraga pencak silat asal Indonesia mungkin belum setenar Kung Fu asal China, Muay Thai asal Thailand, juga Capoeira asal Brazil. Namun kali ini pengenalan pencak silat pada seluruh dunia agak berbeda, yaitu lewat film asli Indonesia, The Raid.

Lewat film ini, pencak silat bisa menjadi potensi sport tourism bagi Indonesia. Film The Raid mengangkat pencak silat sama seperti film Enter the Dragon mengangkat olahraga Kung Fu menjadi sport tourism di Negeri Tirai Bambu.

"Tentu saja jadi bagian sport tourism, sangat positif untuk mengangkat warisan budaya Indonesia. Orang-orang akan bertanya apa itu pencak silat, dan ingin tahu lebih banyak tentang itu," kata Menparekraf Mari Elka Pangestu saat screening film The Raid di XXI Epiwalk, Rasuna Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (22/3/2012) malam.

Film berjudul The Raid yang hari ini diputar serentak di seluruh dunia adalah film bergenre action. Bukan hanya bagus dari segi cerita dan akting, tapi juga menampilkan pencak silat sebagai olahraga asli Indonesia.

"Malam ini bersejarah, karena salah satu film Indonesia telah menjadi global. Pencak silat adalah bagian dari budaya dan tradisi Indonesia," tutur Mari. 

Minggu, 18 Maret 2012

Hacker Rusia yang Sukses Jebol Chrome

Gelarnya adalah "bug hunter". Mahasiswa asal Rusia Sergey Glazunov berhasil mengumpulkan hadiah terbanyak dari Google Chrome karena menemukan bug. Dalam kompetisi Google Pwnium ini, Sergey berhasil mendapat hadiah senilai US$ 60 ribu (sekitar Rp 547 juta).

Lomba yang berlangsung di Konferensi keamanan CanSecWest di Vancouver, Kanada diikuti ratusan peretas. Google akan memberikan hadiah kepada setiap hacker yang menemukan bug. Setiap bug nilainya bisa berbeda. Google menyediakan hadiah sampai sejuta dolar alias Rp 9 miliar!

Seperti dilansir Wired lomba menjebol Chrome ini relatif sepi karena obyeknya tak menyertakan kompetitor seperti IE, Firefox dan Safari. Sergey mengirimkan serangan ke Chrome dari Rusia dan mengirimkan kode-nya ke Google.

Jebolnya Chrome ini merupakan pertama dalam lomba Pwnium. Tahun lalu, Google menawarkan US$ 20 ribu tambahan bagi yang berhasil meretas Chrome, tetapi tidak ada yang berhasil.

Apakah "kekalahan" Chrome akan membuat citranya anjlok? Tim keamanan Google berpendapat kompetisi bukan memamerkan kegagalan Google, tapi menemukan dan mencari bug sehingga Chrome lebih aman. "Selamat kepada Sergey, kontributor yang bisa pertama kali bisa menjebol Chrome," kata Sundar Pichai, Senior Vice President Chrome. "Kami mengadakan kompetisi ini untuk meningkatkan keamanan. Kami terus mencari orang yang bisa menemukan bug sehingga Chrome menjadi aman dan kuat buat penggunanya."

Mengintip Cara Unik Pelajar Jepang Nyontek

Ini dia nyontek ala mahasiswa Jepang.. Berbeda sekali dengan kebanyakan orang Indonesia yang nyonteknya secara manual.. Bukan hanya dalam hanya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, ternyata alam hal contek-mencontek pun kita, Bangsa Indonesia, mesti belajar banyak pada Jepang. Bagaimana tidak, dalam hal mencontek pun (ketika ulangan atau ujian), mereka sudah memanfaatkan teknologi..

Betul-betul para mahasiswa Jepang yang kreatif banget gan...tapi tetap ngak boleh ditiru ya hahahha!!!


Gambar 1: ngetik contekan di kompi gan

Gambar 2. tulisannya diperkecil gan

Gambar 3: abis itu di print gan


Gambar 4: hasil printnya dikasih kayak solatip gitu


Gambar 5: trus digunting


Gambar 6: direndem di air


Gambar 7: ga tau deh nih diapain? dicuci kali


Gambar 8: abis dicuci jadi gini gan


Gambar 9: Dikeringkan kayaknya gan


Gambar 10: selesai dijemur, ditempelin dipulpen deh


Gambar 11: ditaro di gelas minuman juga gan


Di Fakfak, Pecahan Rp. 20.000 Dibilang “Uang Kecil”


Sebelum membaca artikel ini, tolong anda perhatikan dulu gambar ilustrasinya. Ya, betul yang terdiri dari uang pecahan Rp. 1.000, Rp. 2.000, Rp. 5.000, Rp. 10.000, dan Rp. 20.000 itu.
Memangnya kenapa? Tentu anda bertanya seperti ini, ya?
Saya cerita, ya?
Boleh percaya, boleh tidak. Uang dengan pecahan-pecahan tersebut termasuk barang langka di kota asal saya, Fakfak, Papua Barat! Hal ini terutama sekali dirasakan oleh pemilik toko-toko di sana. Yakni, ketika harus memberi uang kembalian dari transaksi-transaksi penjualan di tokonya.
Saking langkanya sampai uang dengan pecahan-pecahan tersebut biasanya dicari sampai di Jawa. Terutama sekali di Surabaya. Untuk kemudian dikirim ke sana. Yang paling sulit adalah pecahan Rp. 1.000. Repotnya, pecahan ini juga cukup sulit dicari di Surabaya dalam keadaan masih baru.
Jangan tanya lagi bagaimana dengan pecahan Rp 500. Karena pecahan Rp 500 ini sudah nyaris tak terlihat di sana. Ini dipengaruhi oleh harga barang-barang di sana yang serba tinggi. Tidak ada lagi barang berharga di bawah Rp.1.000. Termasuk sebatang jarum sekalipun. Barang-barang di Papua memang jauh lebih mahal daripada di Jawa, karena masalah transportasi, dan tidak adanya pabrik yang menjual langsung produknya di sana. Semuanya harus dikirim dari Pulau Jawa (Surabaya).
Oleh karena itulah gaji PNS-PNS di sana juga lebih tinggi daripada rekan-rekannya di belahan Indonesia Barat. Istilah “Tunjangan Kemahalan” sudah lama dikenal di sana.
Biasanya, saudara saya di Fakfak rata-rata 2-3 bulan sekali minta tolong kepada saya untuk menukar uang pecahan Rp 1.000 sampai dengan Rp 20.000 itu di Bank Indonesia. Jadi, uang yang didapat selalu adalah uang baru yang masih dalam bungkus plastik. Sekali menukarnya mencapai puluhan juta rupiah.
Di Fakfak, uang pecahan Rp 1.000 sampai dengan Rp. 20.000 itu sering juga disebutkan dengan istilah yang sebenarnya kurang pas: “Uang kecil”. Jadi, uang Rp. 20.000 termasuk “uang kecil” di sana.
Pecahan Rp. 500 sudah tidak dicari lagi, karena seperti yang saya katakan di atas, pecahan itu “sudah tidak laku” lagi di sana.
Penyebab utama kelangkaan yang sudah berbilang belasan tahun ini dikarenakan bank-bank di Fakfak sudah tidak pernah lagi mendapat pasokan uang dengan pecahan-pecahan demikian dari Bank Indonesia. Jadi, warga Fakfak yang membutuhkan uang-uang itu dipersilakan mencari dengan caranya sendiri.
Saat ini di Fakfak hanya terdapat empat bank. Yakni, Bank Mandiri, BRI, Bank Papua, dan satu bank swasta, Bank Mega. Jangankan menerima penukaran uang, bank-bank ini sendiri pun sering mengalami kesulitan memperoleh uang pecahan tersebut.
Para pedagang asal Jawa, yang cukup banyak sukses berdagang di sana, ketika mudik ke Jawa, biasanya juga membawa pulang hasil usahanya itu yang terdiri dari uang tunai pecahan-pecahan yang justru sulit didapat di Fakfak itu. Akibatnya, kelangkaan uang dengan pecahan-pecahan demikian bertambah parah.
Memang cukup memprihatinkan melihat keadaan seperti ini. Kota Fakfak, di Papua Barat ini bisa dikatakan sebuah kota kecil yang serba kekurangan kebutuhan-kebutuhan penting seperti ini.
Selain uang kecil, kelangkaan yang sudah menjadi persoalan rutin sehari-hari masyarakat Fakfak adalah kelangkaan elpiji, danBBM. Plus listrik yang sampai hari ini masih hampir setiap hari byar-pet. Dalam sehari rata-rata terjadi pemadaman 3-5 kali! Demikian juga dengan air PDAM.
Kalau hujan, air yang disalurkan oleh PDAM selalu berubah menjadi keruh. Sungguh tidak cocok dengan nama perusahaannya: Perusahaan Daerah Air Minum. Jangankan untuk diminum, untuk mandi dan cuci saja sudah tidak layak. Masyarakat biasanya menampung sendiri air hujan untuk digunakan, maupun sebagai cadangan kalau-kalau air PDAM macet.
Jauh sebelum pemerintah punya rencana mau menaikkan harga BBM bersubsidi, di Fakfak, khususnya premium dan minyak tanah sudah lebih dulu “naik”. Harga premium di Fakfak sudah lama di tingkat pengecer paling murah Rp. 10.000/liter. Itu pun masih sulit untuk didapat. Di satu-satunya SPBU Pertamina di sana, pemandangan antrian ratusan kendaraan bermotor setiap hari sudah bertahun-tahun merupakan hal biasa, yang tetap terasa sebagai suatu penderitaan yang seolah tak berkesudahan bagi masyarakat Fakfak. Pertamax tidak ada di Fakfak.


Kisah Mengharukan, Menikah Menjelang Detik Detik Kematian [FOTO]

Pernahkah anda membayangkan melakukan pernikahan menjelang detik-detik kematian? Katie Kirkpatrick, 21 tahun menikah dengan Nick, 23 tahun menjelang detik kematiannya. Katie menderita kanser dan menghabiskan beberapa jam setiap harinya untuk terapi. Nick dengan setia menunggu Katie melakukan kimoterapi.
Katie tetap mahu melaksanakan pernikahannya walaupun dia menahan rasa sakit, kegagalan organ dan morphin. Gaun yang akan dipakainya dikecilkan beberapa kali kerana Katie terus menerus kehilangan berat badannya. Pernikahan dengan aksesoris yang luar biasa iaitu dengan tiub oksigen, Katie memakainya baik dalam upacara dan resepsi pernikahannya. Orang tua Nick pun ikut gembira melihat anak laki-lakinya dapat menikahi sang pujaan hati. Dalam resepsi ini, Katie perlu beberapa kali terpaksa beristirehat kerana rasa sakit yang membuatnya tidak boleh berdiri lama-lama.

Katie meninggal dunia 5 hari kemudian setelah pernikahannya. Melihat seorang wanita yang sakit dan lemah melakukan pernikahan dan dengan sebuah senyuman di wajahnya membuat kita berfikir...

Kebahagiaan boleh dicapai walaupun seketika. Kita seharusnya tidak membuat hidup kita menjadi rumit. Dibawah gambar Pesta perkahwinan mereka...









Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Visitors

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hosted Desktops